Roti Goreng isi Creamy Rogut
Dear #sahabatkulinerinterflour, Salah satu camilan manis dan gurih yang banyak disukai orang adalah roti goreng. Roti Goreng kali ini kita buat dengan isian rogut sayur ayam yang creamy. Roti Goreng yang dibuat menggunakan tepung terigu serbaguna premium Kompas berportein sedang akan membuat roti goreng menjadi lebih lembut. Menjadi ide camilan untuk keluarga sahabat kuliner Interflour di rumah.
Bahan :
500 gram Tepung terigu serbaguna premium Kompas
60 gram Gula pasir
5 gram Ragi instan
2 gram Bread improver
1 gram Baking powder
1 butir Telur utuh
225 gram Air
5 gram Garam
60 gram Mentega
Bahan Creamy Rogut :
100 gram Kentang potong dadu
100 gram Wortel potong dadu
250 gram Keju cheddar parut
100 gram Ayam suwir
250 gram Susu cair
2 sdm Mentega
5 sdm Tepung terigu serbaguna premium Kompas
Secukupnya lada, garam, dan penyedap rasa
Cara Membuat :
- Aduk semua bahan kering, kecuali garam.
- Tambhakan kuning teur dan susu cair, aduk hingga adonan menggumpal.
- Tambahakan mentega, dan garam, aduk hingga adonan kalis.
- Istirahatkan adonan selama 15 menit.
- Potong dan timbang adonan seberat 54 gram, kemudian bulatkan.
- Istirahatkan adonan selama 15 menit.
- Isi adonan dengan rogut, kemudian istirahatkan adonan selama 15 menit.
- Panir adonan dengan putih telur dan tepung roti, kemudian pipihkan.
- Istirahatkan adonan selama 30 menit.
- Goreng roti dengan api sedang dan minyak panas selama 2 menit masing-masing sisi roti.